AGNES Monica berhasil meraih penghargaan "The Best Singer" dan "The Best Fashion" pada ajang Shorty Awards.
Bukan main-main, yang dikalahkan Agnes di nominasi "The Best Singer" adalah penyanyi kelas dunia seperti Justin Bieber, Britney Spears, dan Selena Gomez. Sementara untuk"The Best Fashion", Agnes menyisihkan Avrile Lavigne dan Lady Gaga.
Agnes merasa sangat bersyukur atas prestasi yang dia raih kali ini. Tidak menyimpan kebahagiaan untuk diri sendiri, artis yang mulai dikenal aktingnya lewat sinetron"Pernikahan Dini" itu mengajak semua penggemarnya untuk bersuka cita.
Pemenang ajang Shorty Awards memang ditentukan oleh pilihan para penduduk dunia maya, netizen, melalui situs jejaring Twitter.
"Pertama kali aku dengar masuk nominasi di Shorty Awards, aku juga tahunya dari fans. Aku bersyukur punya fans yang sangat mengikuti dan sangat informatif. Terimakasih buat semua fans yang sudah vote, karena itu kan polling, ya," ucap Agnes saat ditemui di Studio Trans TV, Jakarta, Rabu (29/2) malam. (
)
0 comments:
Post a Comment